2019-04-17

Formasi Pilihan Top Eleven 2019

hai disini saya ingin berbagi formasi andalan yang saya gunakan untuk menjuarai liga di top eleven, nah dalah setiap laga saya bertemnu dengan berbagai lawan dengan berbagai formasi, waktu saya masih belum memahami formasi saya banyak mencari informasi dari berbagai situs dan menemukan formasi andalan saya sendiri

didalam top eleven formasi banyak mengambil alih sebuah jalannya pertandingan untuk itu saya akan menyajikan 4 formasi andalan saya dengan pemain yang saya punya, dari pada basa basi langsung saja ke formasi andalan top eleven 2019 ini

1. 4-1-2-1-2 Narrow Diamond

formasi ini menggunakan 4 pemain bertahan yaitu DL, DC, DC, DR setelah itu disusul DML dan 2 gelandang MC, MC disusul AMC sebagai playmaker serangan serta 2 striker ST, ST

formasi ini mengaandalkan mental menyerang, fokus umpan di tengan, gaya umpan pendek, dan tidak menggunakan serangan balik, lalu disusul dengan gaya pressing tinggi, tekel normal, pertahanan area serta menggunakan jebakan offside

untuk mengantisipasi serangan balik kalian bisa mengandalkan arah panah kebelakang pada 4 bek kalian dan untuk serangan maksimal panah ke depan untuk AMC

formasi ini sangat bagus jika lawan tidak menggunakan DMC dan pemain tengah mereka lemah

formasi ini kurang cocok jika pemain menggunakan formasi dengan banyak pemain ditengah atau lawan menggunakan fokus umpan kedua sayap

2. 4-2n-3w-1

formasi ini menggunakan 4 pemain bertahan DL,DC,DC, DR serta 5 gelandang MC,MC, AML, AMC, AMR dan 1 striker

Formasi ini mengandalkan mental menyerang, fokus umpan perpaduan, gaya umpan perpaduan, tidak menggunakan serangan balik. lalu disusul dengan gaya pressing tinggi, tekel normal, pertahanan area serta menggunakan jebakan offside

untuk mengantisipasi serangan balik kalian bisa menggunakan panah kebawah untuk ke4 bek kalian dan serangan yang optimal gunakan panah kedepan pada AMC, AMR dan AML

formasi ini sangat cocok apabila kalian ingin menggempur pertahanan mereka dan menghasilkan banyak peluang gol

formasi ini sulit melawan formasi 4-4-2

3. 4-1-2-2w-1 atau 4-5-1 v

formasi ini menggunakan 4 pemain bertahan DL, DC, DC, DR serta 5 pemain gelandang DMC, MC, MC, AML, AMR dan 1 ST

formasi ini mengandalkan mental bertahan, fokus umpan bawah kedua sayap, gaya umpan panjang, dan menggunakan serangan balik. lalu disusul dengan gaya presing tinggi, tekel normal, pertahanan area dan tidak menggunakan jebakan offside.

formasi ini sangat cocok melawan tim dengan mental menyerang dan lawan yang lebih bagus

formasi ini kurang cocok jika melawan 4-4-2

untuk hasil optimal silahkan tambahkan panah kebelakang untuk 2 DC dan panah kedepan untuk AMR dan AML

mungkin itu saja formasi yang saya gunakan dalam musim ini untuk menjuarai liga top eleven april 2019, jika kurang jelas silahkan tonton video saya dibawah ini, semoga juara.

Artikel Terkait

Formasi Pilihan Top Eleven 2019
4/ 5
Oleh

sampaikan saja apa yang ingin kamu katakan, karna waktu begitu singkat jika harus memendam rasa.